Pengalaman Refund Tiket Emirates Karena Batal Terbang

Pertama kalinya dalam sejarah refund tiket penerbangan Emirates melalui website resmi. Pengalaman Refund Tiket Emirates Karena Batal Terbang.

Pengalaman Refund Tiket Emirates

Sudah menjadi hal lumrah batal terbang untuk pergi ke suatu tempat, entah karena alasan dari diri sendiri atau bisa dikaitkan dengan situasi pandemi yang saat ini terjadi. Jadi situasi saat itu memutuskan batal terbang karena prosedur yang berbelit saat hendak terbang ke Pakistan. Visa sudah di tangan, sudah boarding dan tinggal naik pesawat tapi sebelum masuk pesawat petugas menanyakan berapa lama mau ke Pakistan dan hal lainnya seperti booking hotel/ Undangan.

Singkat cerita, memutuskan tidak jadi terbang saja dan lebih baik refund karena kondisi solo trip dan ada kehawatiran juga mengenai kondisi disana meskipun sebetulnya ada teman yang akan di kunjungi.

Kantor Emirates di Jakarta sudah tutup sejak pandemi, kalau untuk ticketing di bandara Soekarno Hatta, untuk bantu rubah jadwal sih ada. Pembelian tiket saat itu langsung dari website Emirates jadi saya gak bisa juga ngurus ke mana-mana. Bagi yang membeli via traveloka ataupun dari yang lain semacam itu bisa langsung hubungi call center masing-masing.

Jadi yang saya lakukan adalah cari di google bagaimana mendaftarkan refund tiket emirates dan saya juga chat dengan helpdesk via online dari website Emirates.

Baca juga : Prosedur Legalisir Buku Nikah di Kedutaan India Jakarta

Prosedur Refund

Akhirnya saya isi form secara online untuk refund tiket dan kita akan dapat email otomatis bahwa kita sudah mendaftarakan refund. Yang perlu di isi biasanya kode booking, nama penumpang, tanggal keberangkatan, rute penerbangan, alamat email.

Proses refund maksimal 90 hari. Saat itu agak lama juga saya baru dapat email lagi. Saya juga monitor dengan chat ke Call center. Akhir desember 2020 saya kirim pendaftaran refund. Karena saya membayarkan dengan kartu debet Jenius jadi menurut pihak sana saya perlu menginformasikan, no rekening dan nama pemegang rekening juga beberapa data terkait transfer dari luar negeri.

Pihak emirates awalnya pembayaran saya termasuk pembayaran tunai karena dengan kartu debet. Tapi jika pembayaran melalui kartu kredit mereka bisa kembalikan. Setelah itu jika mereka menyetujui refund maka mereka akan memberitahukan via email nominal uang yang akan di kembalikan.

Periksa kembali jumlah nominal yang mereka sebutkan melalui email. Ini karena di kasus saya, ketika cek pertama kali saya dapat nilai nominal yang tidak sesuai dengan harga tiket yang di beli. Akhirnya saya kirim email kembali bahwa jumlah nominal tidak sesuai.

Mereka kemudian kirimkan jumlah nominal yang sesuai, kemudian menginformasikan akan di transfer ke nomor kartu debet saya.

Dana sudah diterima di pertengahan Maret 2021 sesuai jumlah yang benar. Jika ingin refund, segeralah mendaftarkan atau jika ingin menunda penerbangan dan ingin merubahnya menjadi open tiket. Bisa berlaku hingga 24 bulan ke depan Kalau tidak salah. Silahkan cek kembali ke websitenya.

Oh iya, refund bisa dilakukan tergantung kondisi saat pembelian tiket. Artinya jika membeli tiket dengan harga regular maka bisa refund tapi kalau ada tiket promo maka tiket tidak bisa di refund. Oleh karena itu bacalah baik-baik sebelum membeli tiket

Cara Membuat Dummy Tiket Pesawat untuk Visa tanpa Travel Agent

Dalam mengajukan visa, salah satu syarat utamanya adalah mempersiapkan booking tiket pesawat. Terkadang kita punya kekhawatiran visa bisa di approved atau decline. Kalau sudah terlanjur booking tiket tapi visa tidak disetujui, rugi juga ya jadi harus mengetahui triknya. Cara Membuat Dummy Tiket Pesawat untuk Visa tanpa Travel Agent

Baca juga : Kapan Waktu Berburu Tiket Murah Terbaik untuk Travelling ?

Cara Membuat Dummy Tiket

Beberapa maskapai dibawah ini untuk bisa memesan tiket on hold :

  1. Thai Airways
  2. Emirates
  3. Turkish Airlines

Untuk memesan tiket online, buka dahulu websitenya. Lakukan booking ticket seperti biasa. Nah yang membedakan memilih jenis pembayaran.

Thaiairways, hanya bisa hold booking selama 24 Jam. Disarankan booking tiket di pagi hari sebelum berangkat ke kantor kedubes. Namun ada beberapa bookingan yang tidak ada pilihan pembayaran. Kita langsung diberikan pilihan kartu kredit. Saya tidak tahu kenapa. Kalau ada pilihannya maka pilihan salah satunya adalah pay at office ( membayar di kantor perwakilan Thai airways di Jakarta ). Kita akan tetap di kirimkan email konfirmasi meskipun pilih pay at office.

Emirates, saat pembayaran ada pilihan hold pembayaran hingga 72 Jam namun harus masukan nomor kartu kredit. Jika dalam waktu lewat dari 72 jam tidak segera melakukan pembayaran maka bookingan hangus dan kartu kredit kita di kenakan charge sekitar 400 ribu. Cara lain yaitu dengan memilih pay later.

Turkish Airlines, bisa melakukan booking dan bisa di hold reservasinya hingga 3 hari ke depan. Kita akan di kirimkan email reservation completed tapi ada informasi kapan pembayaran terakhir harus di lakukan.

Sebelum ini, booking tiket dummy bisa minta bantuan oleh travel agent. Namun tidak semua travel agent yang mau membantu.

Di tahun 2013, salah satu tour travel di daerah Panglima Polim pernah membantu saya untuk mengurus booking dummy tiket karena harus mengurus visa schengen namun beberapa tahun kemudian saat saya harus membuat visa negara lain, mereka tidak bisa membantu untuk dummy ticket lagi.

Open Jaw Ticket, benarkah bisa menghemat biaya perjalanan ?

Bagi yang suka travelling, pasti pernah mendengar tentang istilah Open Jaw. Artinya dalam tiket pp dimana kota tujuan dan kota kembali berbeda. Open Jaw Ticket, benarkah bisa menghemat biaya perjalanan ?

Jadi open Jaw tiket, booking tiket pesawat pulang pergi dengan satu kode PNR tapi pulang dan pergi tidak dari bandara yang sama. Sehingga harga tiket bisa jadi lebih rendah dari maskapai yang berbeda.

Open Jaw Ticket, pengalaman dan sharing

Saya punya pengalaman dengan membeli tiket pesawat multi city saat hendak umrah backpacker. Tujuan utama saya adalah menjalankan ibadah umrah dan kedua saya memilih pulang dari Cairo, Mesir. Alasannya karena harga tiket lebih murah. Rute waktu itu KL – Jeddah. Cairo – Jakarta. Tiket tambahan, Jakarta – KL dan Jeddah – Cairo

Namun menurut saya, bukan menjadi patokan penerbangan multi city pasti lebih ekonomis. Harus pintar-pintar memilih rute. Ada yang pas sedang promo tapi ada juga yang tidak.

Oleh karena itu penting melakukan riset untuk mendapatkan tiket murah. Riset meliputi menentukan destinasi dan cek perbandingan harga. Semua sekarang lebih mudah dengan cek online dari skyscanner atau aplikasi yang sejenis.

Untuk pembelian ticket pp normal bukan multi city, ada juga yang bisa mendapatkan harga lebih murah. Contohnya pengalaman saya, waktu saya dapat tiket murah

Jakarta – India pp. Saya membeli dari hampir setahun sebelumnya. Booking tiket jauh hari sebelumnya bisa jadi pertimbangan mendapatkan harga yang lebih murah. Waktu itu bukan direct flight tapi transit dan menggunakan maskapai yang berbeda. Sedangkan ke India, dari Singapura dengan menggunakan Jet Airways. Saat Jet Airways masih beroperasi

Open Jaw Ticket akan sangat membantu lebih kepada hemat waktu. Sedangkan untuk tambahan harga tiket lebih murah, adalah bonus. Soalnya harga tiket tidak selalu murah untuk multi city. Misalkan, punya rencana menjelajahi beberapa kota atau negara dalam satu waktu liburan. Biasanya pergi travelling ke Eropa. Di Eropa, ada kurang lebih 26 negara yang berdekatan. Ketika sudah mengetahui negara mana yang mau di kunjungi, tinggal cari rute pesawatnya. Contoh rute multi city Jakarta – Amsterdam. Barcelona – Jakarta.

Dilema Kenaikan Tiket Pesawat Domestik dan Biaya Bagasi

Dilema kenaikan Tiket pesawat domestik dan biaya Bagasi

Bagi masyarakat yang hendak pergi keluar pulau untuk bekerja, berwisata atau mengunjungi sanak keluarga, transportasi yang paling efektif saat ini adalah dengan pesawat terbang. Akan tetapi saat ini diberitakan adanya kenaikan harga tiket pesawat dan biaya bagasi yang dibebankan ke penumpang. ini menjadi Dilema kenaikan Tiket pesawat domestik dan biaya Bagasi

Awal Januari 2019, Pihak maskapai akhirnya menanggapi keluhan masyarakat untuk menurunkan harga tiket pesawat domestik secara bertahap.

Penurunan harga tiket bertahap ini dirasakan di masyarakat luar pulau Jawa yang tiketnya menunggu giliran turun. Di Pekanbaru banyak calon penumpang yang membatalkan penerbangannya. Namun mungkin ada sebagian yang tetap membeli tiket meskipun mahal untuk perjalanan bisnis. Ini yang dinamakan dilema.

Aturan biaya bagasi 

Untuk aturan pengenaan biaya bagasi, contoh maskapai wings dan Lion yang memberlakukan biaya bagasi yang berlaku di awal tahun 2019. Menurut maskapai itu membantu meminimalisir biaya tambahan yang tinggi bagi para penumpang untuk kelebihan biaya bagasi. Kebijakan pemberlakuan tarif ini dianggap tidak menyalahi aturan karena dikembalikan kepada kebijakan masing-masing maskapai.

Antisipasi supaya tidak membawa barang berlebih saat penerbangan maka harus cermat bawa barang yang diperlukan. Tapi memang setiap individu berbeda kebutuhannya. Kalau memang harus banyak membawa barang dan kelebihan pastikan mengetahui konsekuensinya karena sekarang ada tarif biaya bagasi.

Kalau punya alat timbangan juga bisa juga untuk mengukur sendiri. Sekarang banyak cara untuk mengecek koper sendiri. Apakah cara ini efektif atau menjadi beban lain bagi penumpang untuk biaya yang bertambah ?

Ini baru bisa di nilai setelah tarif diberlakukan. Kemudian lihat yang terjadi di lapangan respon dari penumpang dan menurut saya perlu di review baik buruknya. Apakah perlu di tinjau kembali atau tidak.

Menurut saya penghapusan free bagasi tidak efektif dan bisa menimbulkan antrian karena bisa lebih lama, apakah system check in juga ikut diperbaharui untuk mengantisipasi ini ? Jangan sampai ada hal yang ternyata tidak berjalan baik.

lalu lintas Bagasi

Harga Tiket Pesawat Rute Riau Jakarta akan turun

Kenaikan harga tiket domestik pada umumnya sejak Oktober 2018 sempat mengalami kenaikan dan membuat resah sebagian besar masyarakat Indonesia. Saya termasuk traveller yang merasakan kenaikan tersebut terasa berat. Karena hal itu otomatis akan menambah budget travelling. Di riau, harga tiket pesawat rute Jakarta Riau akan turun

Fakta saat ini harga tiket ke luar negeri lebih murah dari tiket pesawat domestik. Sebagai contoh saya pernah bandingkan harga tiket Jakarta ke Kuala Lumpur dengan harga tiket Jakarta – Lombok. Sehingga para traveller suka membuat alternatif, beli tiket ke Kuala lumpur dulu untuk bisa sampai ke Lombok. Karena ada penerbangan rute Kuala lumpur – Lombok yang harganya lebih murah di banding harga tiket Jakarta – Lombok.

Adalah Garuda Indonesia yang pada akhirnya mengumumkan tiket pesawat domestik sudah di turunkan pada senin 21 Jan 2019. Mereka memberi porsi 30 persen dari kapasitas seat yang ada untuk tiket murah.

Maskapai Garuda Indonesia

Pada 14 Jan 2019, Pihak INACA (Indonesia National Air Carrier Association) juga menginformasikan untuk rute dari dan ke Pekanbaru akan di turunkan bertahap. Harga tiket domestik yang turun belum keseluruhan hingga pekanbaru

Namun ternyata banyak calon penumpang membatalkan penerbangannya dari bandara Pekanbaru selama bulan Januari 2019.

Semoga pihak maskapai juga ikut mempertimbangkan bahwa kenaikan tiket mempengaruhi pariwisata turis dalam negeri dan luar negeri untuk datang. Dengan hal tersebut dampaknya juga membatasi para pekerja yang harus bekerja di luar pulau.

Message Us on WhatsApp
Exit mobile version